Minggu, 09 Agustus 2015

Hamil Setelah Menunggu Selama 27 Tahun

Subhanallah. Allahu akbar....

Hati saya bergetar saat membaca kisah nyata pengalaman dokter spesialis kandungan, Dr Suryo Bawono Sp.OG.
Dia mendapatkan pasien seorang ibu yang akhirnya hamil setelah menunggu selama 27 tahun! Bayangkan, 27 tahun menunggu.
Jadi kalau di antara kita ada yang masih menunggu kehadiran buah hati selama 3,5,7,10, 15, 20 tahun, jangan putus harapan. jangan putus ada. tetap berdoa, berusaha, dan berbaik sangka kepada Allah.
Sebab Allah katakan dalam satu firman-Nya; dan janganlah kamu berputus asa dari rahmat Allah.
berikut kisah dokter yg praktek di Pekanbaru yg saya kutip dari tulisan beliau di facebook.

Jumat 07-08-2015 penantian 27 tahun semoga berakhir indah
Hari ini kembali ketemu hal yang luar biasa
Ada salah satu pasien yang datang untuk periksa.

Namun, bukan pasien biasa
Karena pasien tsb mengharapkan buah hatinya yang pertama setelah menikah selama 27 tahun!!!!

Saya ikut berdebar waktu melakukan pemeriksaan.
Bagaimana tidak, denyut jantungnya lama dicari tidak ketemu sedangkan kehamilan 7 minggu.

"Ya Allah, ijinkan pasien ini tersenyum bahagia mendengar detak jantung janinnya..."
Alhamdulillah terdengar detak janinnya...saya ikut menarik nafas panjang...lega sekali rasanya...

Dalam hati saya kembali berdoa "Ya Allah, ijinkan pasien tsb tersenyum bahagia nanti saat buah hati lahir sehat selamat..." amin...




Note:

pasien berusia 40 tahun lebih dan menilah 27tahun lamanya. Pasien sudah lelah berobat kemana mana untuk menggenapi usaha mendapatkan buah hati hingga akhirnya merasa cukup dan pasrah.
Ini adalah pertemuan pertama saya dengan pasien dan terimakasih ya Allah...Engkau izinkan hambaMu ini ikut menikmati kebahagiaan sang ibu mendengar detak jantung baby dan mata bersinar berkaca kaca tanda bahagia dan tumbuhnya asa menanti lahirnya buah hati yang dinantikannya 27 tahun.
-------------



Saya sengaja tidak menulis usia pasnya karena fokus ke lama penantian 27 tahun dan ybs memiliki anak angkat yang masih dijaga kerahasiaan tsb. DAN 27 tahun adalah penantian terlama untuk hamil yang pernah saya temui.

Untuk yang mendoakan keselamatan ibu dan calon debay nya terimakasih...semoga pasangan yang menantikan buah hati bisa belajar dari kisah ini dan semoga Allah menghadirkan buah hati buat semua pasangan...amin

Oh ya..kalo usia paling berumur melahirkan yang pernah saya tangani adalah 50 tahun. Jangan ragu ya buat yang sudah berumur utk memiliki buah hati.

Apa tidak bahaya dok hamil jg melahirkan di usia 45thn,,kmrn ortu ku melahirkan di umur 40thn aj di mrhin sm doktr ny di saranin udh jgn hamil lg jd lgsg di stiril.

Komen: kebetulan ada salah satu pasien saya yang melahirkan usia 50 tahun dan secara normal...babynya alhamdulillah sehat sempurna...dimuat juga di majalah Kartini...
Btw saya dilahirkan saat ibu saya berusia 42 tahun..kalo ibu dulu ga dibolehin hamil wah saya ngga hadir di dunia ini ya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar